Skema Box Speaker ini didesain berbentuk trapesium 2 Way 12×2 plus tweeter, dengan 4 buah port berdiameter 100mm. Volume sekitar 108l, disarankan menggunakan splitter atau crossover pasif 1-way. Penggunaan speaker ini cocok untuk berbagai keperluan baik untuk indoor maupun outdoor, karena dengan desain trapesiumnya yang mampu mendorong bass keluar lebih jauh jika untuk outdoor. Driver yang disarankan adalah jenis fullrange karena ini jenis speaker yang harus mencakup semua range frekwensi dari low/bass hingga high.
Tabel konten
Desain Box Speaker 2-way 2x12inch Trapesium
Bentuk box trapesium memang sedikit lebih rumit dari bentuk kotak seperti biasa, tapi ada kelebihan yang bisa kamu dapatkan yaitu peningkatan output bass.
Bahan : Material yang harus dipakai adalah kayu lapis atau MdF 15mm.
1. Ukuran Panel dasar
Panel dasar adalah panel box bagian atas dan bagian bawah, ukurannya sama seperti gambar skema berikut :
2. Ukuran panel-panel A-D Dan tataletak masing-masing
E1 dan E2 ukurannya sama, adalah sekat pemisah untuk masing-masing driver
Ukuran panel pemisah E1 dan E2
Ukuran panel D
CATATAN:
- Ukuran lubang untuk penempatan tweeter tidak harus seperti yang tercantum pada skema. Sebaiknya disesuaikan dengan model tweeter yang kamu inginkan, tetapi jika menurut ukuran pada skema tweeter yang cocok memiliki dimensi 20cmx15cm.
- Ukuran baffel atau lubang penempatan speaker 12-inch bisa ada selisih antara produk yang lain. Dalam skema baffle berdiamter 274mm ada juga yang 308mm yang lebih besar. Jadi sebaiknya sesuaikan sendiri dengan driver yang ingin dipakai. Untuk port angin-angin juga demikian.
- Port angin-angin menggunakan pipa diameter 80-100mm, panjang 10-15mm
3. Baten
Baten disini yang dimaksud adalah lis kayu yang berguna untuk penyangga grill pelindung speaker. Selain sebaia pelindung, grill ini juga supaya speaker terlihat lebih rapi. Ukurannya silakan dicari sendiri, ketebalan lis bisa disesuaiakn sendiri.
4. Finsishing
Seperti biasa untuk finishing silakan menggunakan cara yang disukai masing-masing, bisa dicat atau dilapisi vinil atau karpet. Tentu cara paling cepat adalah dengan melapisinya dengan karpet atau vinil, semua memiliki kelebihan masing-masing. Tetapi saran yang baik adalah dempul plus cat kalau bisa.
Demikian skema desain box speaker 2-way trapesium 2x12inch plus 1 tweeter. Bass reflex sebagai dasar dari desain ini akan meningkatkan bass sehingga bisa mengakomodasi semua range frekwensi audio, dengan demikian sangat cocok baik untuk indoor maupun outdoor. Power amplifier yang sesuai untuk desain box speaker ini hingga 700Watt.
Bpk/ibu,
Mau tanya apa bisa pesan box speaker Bose tsb? Krn saya punya terendam banjir, bahan particle board rusak.
Terima kasih.
Jun
HP 0852 7149 1200
Maaf, kami tidak menjual atau mengerjakan box speaker. Bagi pembaca yg ada usaha ini silakan hubungi . Trims